Thursday, April 18, 2019

Kelebihan dan Kekurangan pada WindowsXP

Mengenal Windows XP




Hai Sobat... pada kesempatan kali ini artikel ini akan membahas mengenai sistem operasi yang  cukup populer pada tahun awal 2000-an , pokok pembahasan kali ini yaitu mengenai "Kelebihan dan Kekurangan pada Windows xp".

Seiring perkembangan teknologi sistem operasi pun ikut berkembang untuk memaksimalkan kinerjanya dengan menambah fitur-fitur ataupun memperbaiki efektifitas dari update sebelumnya, untuk saat ini yang kita tau update terbaru windows sudah sampai windows 10, yang membuat windows xp ketinggalan dan sudah tidak tersedia update.


Oke langsung aja berikut pembahasan sejarah singkat Windows xp dan mengenai kelebihan dan kekurangannya menurut para user, semoga membahas wawasan kawan-kawan semua.

WINDOWS XP


Windows XP merupakan salah satu system operasi yang dikeluarkan oleh Microsoft, Pada tahun 2001 Microsoft memperkenalkan Windows XP.

Karena banyak kelebihan yang menonjol dan sedikit memakan memory(RAM), Win XP banyak diminati masyarakat, daripada Win vista.

Windows XP sebelumnya dikenal dengan kode sandi "Whistler", yang mulai dikembangkan oleh para pengembang Microsoft pada pertengahan tahun 2000-an.

Bersamaan dengan proyek ini, Microsoft juga tengah menggarap proyek Windows generasi baru penerus Windows Me (Millennium Edition) yang dinamakan dengan kode sandi "Windows Neptune" yang diproyeksikan sebagai "Windows NT versi rumahan".

Setelah Windows ME dianggap kurang sukses menyaingi kesuksesan Windows 98, Microsoft pun akhirnya memutuskan untuk mengawinkan dua buah sistem operasi Windows tersebut (sistem operasi berbasis Windows NT dan sistem operasi berbasis Windows 9x) kedalam sebuah produk.

Itulah yang kita kenal sekarang dengan Windows XP.

Windows XP adalah jajaran sistem operasi berbasis grafis yang dibuat oleh Microsoft untuk digunakan pada komputer pribadi, yang mencakup komputer rumah dan desktop bisnis, laptop, dan pusat media (Media Center). Nama "XP" adalah kependekan dari "Experience".

Windows XP merupakan penerus Windows 2000 Professional dan Windows Me, dan merupakan versi sistem operasi Windows pertama yang berorientasi konsumen yang dibangun di atas kernel dan arsitektur Windows NT.

Windows XP pertama kali dirilis pada 25 Oktober 2001, dan lebih dari 400 juta salinan instalasi digunakan pada Januari 2006, menurut perkiraan seorang analis IDC. Windows XP digantikan oleh Windows Vista, yang dirilis untuk pengguna volume license pada 8 November 2006, dan di seluruh dunia untuk masyarakat umum pada tanggal 30 Januari 2007.

Banyak Original Equipment Manufacturer (OEM) dan juga penjual ritel menghentikan produksi perangkat dengan Windows XP pada tanggal 30 Juni 2008. Microsoft sendiri terus menjual Windows XP melalui Custom-built PC (OEM kecil yang menjual komputer rakitan).

Sampai dengan 31 Januari 2009. Windows XP mungkin akan tetap tersedia bagi para pengguna korporasi dengan volume licensing, sebagai sarana downgrade untuk komputer-komputer yang belum siap menjalankan sistem operasi baru, Windows Vista Business Edition atau Ultimate Edition atau Windows 7 Professional.(wiki.id).


Jenis-jenis versi Windows XP:



  1. Windows XP Professional
  2. Windows XP Home Edition
  3. Windows XP Media Center Edition
  4. Windows XP Tablet PC Edition
  5. Windows XP Starter Edition
  6. Windows XP Professional x64 Edition
  7. Windows XP Professional 64-Bit Edition for Itanium



( + ) Kelebihan :

  1. Aplikasi yang dijalankan pada system Windows XP dapat dijalankan oleh komputer lain melalui internet. 
  2. Microsoft Windows XP memiliki stabilitas yang tinggi terhadap sistem yang dimilikinya. 
  3. Windows XP dapat digunakan untuk berbagai aplikasi secara real time ke seluruh dunia. 
  4. Banyak software yang kompatibel. 
  5. Banyak sotware yang stabil berjalan di operating sistem ini.
  6. Tidak akan ada masalah antara software dan hardware.

( - ) Kekurangan :

  1. Saat ini sudah tidak tersedia update dari Microsoft. 
  2. Rentan terhadap virus dan worm.
  3. Tidak adanya Java Virtual Machine seperti generasi-geerasi windows sebelumnnya. 
  4. Komunitasnya terlalu sedikit, karena bersifat closed-source. 
  5. Sistem yang kurang stabil.


Sekian untuk artikel mengenai "Kelebihan dan Kekurangan pada WindowsXP" semoga postingan ini bermanfaat untuk menambah wawasan para pembaca sekalian. Terimakasih atas kunjungan kalian.

NEXT ARTICLE Next Post
PREVIOUS ARTICLE Previous Post
NEXT ARTICLE Next Post
PREVIOUS ARTICLE Previous Post
 
banner